Rookie MotoGP Pedro Acosta memudar setelah start yang sensasional. Acosta tak puas dengan performanya di paruh pertama musim ini.
Melakoni debut di kelas premier, Acosta memulai dengan impresif. Pebalap berusia 20 tahun itu sukses finis tiga besar di dua balapan panjang dalam tiga seri pertama.
Namun, Acosta paling banter hanya sekali finis posisi lima dalam enam balapan selanjutnya. Pebalap Tech3 itu bahkan dua kali retired di GP Prancis dan Belanda, meskipun cukup oke di sprint race setelah tiga kali finis tiga besar.
Baca juga: Luca Marini Tolak Toprak Gantikan Joan Mir di Honda |
Alhasil posisi Pedro Acosta melorot ke peringkat enam klasemen MotoGP. Acosta mengoleksi 110 poin, terpaut 112 poin dari Francesco Bagnaia di puncak, 102 poin dari Jorge Martin (2), dan 56 poin dari Marc Marquez di posisi ketiga.
Paruh kedua musim MotoGP 2024 akan dibuka di Inggris pada awal Agustus. Acosta tak sabar mencari solusi untuk meningkatkan performa tunggangannya.
Baca juga: Perdana! 2 Pembalap Dunia MotoGP Akan Gelar Meet & Greet-Parade di Bali |
“Kami harus realistis, kami bisa saja melakukan yang jauh lebih baik pastinya, sekaligus lebih buruk juga,” ceplos rider Spanyol ini di Motorsport. “Aku sudah mengacau, jatuh di Le Mans, Barcelona, dan akhir pekan lalu di Assen. Aku tidak tahu berapa banyak poin yang seharusnya bisa kudapatkan.”
“[Di Sachsenring] itu [masalah] baru. Jika anda mengalikan tiga ada banyak poin bukan, dan kupikir Marc Marquez sudah mengoleksi 166 [56 poin lebih banyak], segitu banyaknya poin yang hilang.”
“T…
Read moreAnthony Sinisuka Ginting dan Gregoria Mariska Tunjung bertekad tampil maksimal di Olimpiade kedua mereka. Mereka memanfaatkan waktu dengan adaptasi lapangan pertandingan.
Porte De La Chapelle Arena atau kini dikenal Adidas Arena menjadi arena pertandingan cabang bulutangkis di Olimpiade Paris 2024, mulai 27 Juli hingga 5 Agustus mendatang.
Baca juga: Jadwal Bulutangkis di Olimpiade Paris 2024 |
Tim bulutangkis Indonesia sendiri sudah mencoba lapangan tersebut sejak Senin (22/7) kemarin. Selama kurang lebih satu jam dimanfaatkan para atlet untuk beradaptasi dengan situasi dan kondisi lapangan.
Sebenarnya ini bukan kali pertama mereka menjajal arena tersebut. Anthony dan Gregoria pernah menggunakan lapangan kala bertanding di French Open, Maret 2024.
Meskipun begitu, kedua pebulutangkis andalan Indonesia di nomor tunggal itu tetap merasakan hal berbeda.
“Perubahan cuaca cukup mempengaruhi kondisi lapangan saat ini. Waktu itu saat kami ke sini, udaranya dingin sementara kali ini cukup panas. Pencahayaan juga masih diatur, belum final,” ujar Gregoria dalam rilis PBSI, Selasa (23/7).
“Kondisi lapangan cukup berbeda dengan French Open kemarin tapi sejauh ini masih ok. Selain itu, sekarang ada sedikit hembusan angin,” Ginting menimpali.
Baca juga: Jelang Olimpiade 2024: Greysia Polii Bakar Semangat Apri/Fadia dkk |
Tim bulutangkis Indonesia masih memiliki jadwal latihan di arena sebanyak dua kali. Keduanya pun berharap bisa menyesuaikan diri dengan lebih cepat.
Tim direncanakan melakoni latihan di arena pada sore nanti, atau sebelum resmi masuk k…
Read moreFrancesco Bagnaia menyesali kata-kata kerasnya terhadap Alex Marquez usai MotoGP Aragon 2024. Kedua pebalap terlibat kecelakaan di fase akhir balapan.
Insiden Bagnaia dengan Alex Marquez terjadi di lap ke-18 balapan MotoGP Aragon sepekan lalu. Dalam situasi bertarung untuk P3, kedua pebalap bersenggolan sebelum sama-sama terseret sampai gravel. Baik Bagnaia maupun adik kandung Marc Marquez itu akhirnya tidak menyelesaikan balapan.
Selepas lomba, Bagnaia marah-marah. Juara dunia back to back ini menuding Alex Marquez sengaja menjatuhkan dirinya, sembari menyinggung data telemetri. Sedangkan Alex Marquez tak terima disalahkan.
Baca juga: Di Sebelah Mana Sakitnya, Bagnaia? |
Alex Marquez rupanya sudah mendatangi hospitality Bagnaia untuk meredakan situasi. Bagnaia meminta maaf atas kata-kata yang sudah diucapkan kepada Alex Marquez, meski kukuh bahwa insiden itu terjadi karena kesalahan sang rival.
“Aku ingin minta maaf kepada Alex atas kata-kata keras yang kukatakan setelah balapan,” sahut Pecco Bagnaia dikutip Crash. “Ketika itu aku sangat marah atas apa yang sudah terjadi dan melihat telemetri-nya bahkan lebih buruk dari sudut pandangku.”
Baca juga: Miguel Oliveira Gabung Pramac di MotoGP 2025 |
“Tapi bagaimanapun, aku memang terlalu keras dengan kata-kataku. Aku tidak ingin mengatakan bahwa dia sengaja membuatku jatuh. Masalahnya adalah pertahanan dia sedikit terlalu agresif, yang mana wajar ketika Anda bertarung untuk posisi podium.”
“Pemikiranku masih sama tentang insiden itu karena aku punya cara berpikir…
Read moreMegawati Hangestri Pertiwi terus curi perhatian di Liga Voli Korea. Terbaru aksinya mampu memblok smash Ratu Voli Kim Yeon Koung, bikin lawannya frustrasi!
Momen itu terjadi saat Minggu (24/12) ketika Red Sparks timnya Megawati hadapi Pink Spiders. Pink Spiders menang 3-1.
Baca juga: Headshot! Viral Smes Megawati Hangestri Bikin Pevoli Korea Tersungkur |
Pada set keempat, Kim Yeon Koung yang dijuluki Ratu Voli Korea Selatan melakukan smash keras. Megawati Hangestri Pertiwi dengan cermat lakukan blok!
Bola akhirnya masuk ke lapangan Kim sendiri. Kim pun kesal, lantas memukul bola ke arah lantai sambil berteriak. Dirinya lantas dapat peringatan dari wasit!
[Gambas:Instagram]
Kim Yeon Koung mengaku frustrasi. Dirinya pun tidak bisa menahan emosi.
“Di Korea, mengekspresikan emosi tidak dipandang baik. Tapi menurut saya tidak apa-apa untuk mengungkapkan kemarahan selama tidak ada yang dirugikan,” ujar Kim Yeon Koung dilansir dari Naver.
“Saya akan tetap meluapkan emosi dan bermain dengan lebih bersemangat. Hal itu tidak apa-apa selama Anda segera tenang kembali. Saya kira dengan melakukan itu, pemain lain juga bisa lebih fokus,” lanjut juara Asian Games 2014 dan top skor Olimpiade 2012
Megawati Hangestri Pertiwi bersama timnya akan kembali hadapi Pink Spiders pada Kamis (28/12). Red Sparks menutup putaran ketiga Liga Voli Korea di posisi kelima klasemen dengan koleksi 24 poin dari 18 pertandingan.
(aff/rin)
…
Read morePelita Jaya berhasil mengalahkan Satya Wacana Salatiga dengan skor 89-59. Dengan hasil ini maka Pelita Jaya menyapu bersih Satya Wacana (2-0) di IBL 2024.
Pelita Jaya vs Satya Wacana berlangsung di GOR Univeristas Negeri Jakarta (UNJ), Jumat (8/3/2024). Pelita Jaya benar-benar tampil penuh percaya diri di laga ini.
Malachi Richardson menyumbang 24 poin dan 4 rebound. Malachi memasukkan sembilan tembakan dari 13 attempt, dengan enam three point di dalamnya.
K.J. McDaniels dan Thomas Robinson masing-masing membukukan double-double. Mc Daniels mencetak 15 poin dan 10 rebound, sedangkan Robinson menambahkan 14 poin dan 12 rebound.
Baca juga: Tiket Pelita Jaya Vs Satya Wacana dan Bali United Menipis, Beli di sini! |
Hasil manis juga didapatkan Tangerang Hawks Basketball atas Pacific Caesar Surabaya. Dalam duel di Indomilk Arena, Jumat (8/3), Hawks menang dengan skor telak 102-71, yang merupakan kemenangan kedua.
Agustus Stone bermain luar biasa, dengan mencetak 18 poin di babak pertama dari total 39 poinnya di laga ini. Dengan akurasi tembakan 12 dari 25 attempt, dan free throw sempurna (10/10).
Tak hanya itu, Stone juga mencetak sembilan rebound, tiga assist, dua steal, dan dua block dalam kemenangan kali ini. Stone menyumbang lima tembakan tiga angka dari total 15 three point yang dimasukkan Hawks.
…
Read moreAnthony Sinisuka Ginting susah payah melaju ke 16 besar India Open 2024. Ginting menang rubber game atas wakil Jepang, Kanta Tsuneyama, dalam duel 83 menit.
Ginting vs Tsuneyama tersaji di babak 32 besar nomor tunggal putra India Open. Duel berlangsung di Court 2 KD Jadhav Indoor Hall, New Delhi, Rabu (17/1/2024) sore WIB.
Duel sengit tersaji di awal gim pertama dengan kedua pebulutangkis berimbang 6-6. Beberapa bola smash Ginting masih mengenai net dan menjadi keuntungan Tsuneyama yang meraih keunggulan 9-8.
Baca juga: Jadwal India Open 2024 Hari Ini: Anthony Ginting dan Jonatan Main |
Anthony Sinisuka Ginting berbalik unggul 10-9 dan disamakan Tsuneyama 10-10. Jump smash keras Ginting di depan net membuatnya unggul 11-10 di interval pertama.
Kanta Tsuneyama merebut tiga poin beruntun selepas interval dan membalikkan keadaan 13-11. Pebulutangkis 27 tahun itu mampu menjauhkan kejaran poin dari Ginting 18-13, tiga poin terakhir didapat dari kesalahan pengembalian bola lawan.
Tsuneyama mencapai game point dengan keunggulan 20-16. Smash yang meleset dari Ginting mengakhiri gim pertama dengan skor 21-16.
Ginting tertinggal lima angka 1-6 dan 2-7 di awal gim kedua. Beberapa poin yang didapat Tsuneyama berasal dari kesalahan lawannya tersebut.
Poin demi poin didapat Ginting hingga menipiskan ketertinggalan menjadi 5-7 dan 7-8. Namun, Tsuneyama dapat mencapai interval dengan keunggulan 11-8.
Tsuneyama mulai lepas dari tekanan Ginting setelah interval dan unggul lima angka 14-9, 16-11, dan 17-12. Ginting merebut tiga poin beruntun dan memangkan kedudukan 15-17, 17-18, dan 18-19.
Ginting akhirnya mampu m…
Read moreFrancesco Bagnaia sempat bicara dengan Valentino Rossi sebelum race MotoGP Italia 2024. Apa yang dikatakan The Doctor ke rider Ducati itu?
Bagnaia keluar menjadi rider tercepat di MotoGP Italia 2024. Berpacu di Sirkuit Mugello, Italia, Minggu (2/6/2024), rider Ducati Lenovo Team itu menjadi pemenang, mengungguli Enea Bastianini dan Jorge Martin.
Bagnaia bisa melesat sejak awal, meski bukan peraih pole MotoGP Italia. Juara bertahan MotoGP itu bisa menjaga keunggulannya dengan selisih 0,7 detik di garis finis.
Sebelum race, Bagnaia rupanya sempat berbincang dengan Rossi. Legenda MotoGP asal Italia itu rupanya memberi sedikit wejangan ke Bagnaia.
Apa yang dikatakan The Doctor? Francesco Bagnaia menyebut bahwa Rossi memintanya tampil konsisten saja di race MotoGP Italia 2024.
Baca juga: Klasemen MotoGP 2024: Bagnaia Terus Pepet Martin |
“Hanya melakukan seperti yang saya lakukan pada hari Sabtu,” kata Bagnaia, dilansir GP One.
Sebelumnya, Bagnaia tampil apik di sesi sprint race. Rider 27 tahun itu keluar menjadi pemenang, dan akhirnya mengulanginya lagi di balapan utama.
Kemenangan di MotoGP Italia 2024 membuat Francesco Bagnaia menempel ketat Jorge Martin di klasemen MotoGP. Martin masih memimpin dengan 171 poin, diikuti Bagnaia dengan 153 poin.
Baca juga: Dulu Valentino Rossi, Kini Francesco Bagnaia Penguasa Mugello |
…
Read moreSejumlah pertandingan BNI Sirkuit (Sirnas) B Kalimantan Selatan 2023 di Kota Banjarbaru sudah tuntas. Berikut beberapa hasil pertandingannya.
GOR Berkat Abadi menjadi tempat perhelatan ajang bulutangkis BNI Sirnas B Kalsel 2023, yang mempertandingkan kelompok usia dini (U-11), anak-anak (U-13), dan pemula (U-15).
Ada 10 nomor yang dimainkan di BNI Sirnas B Kalsel 2023 yakni Tunggal Anak-Anak Putra (TAPA), Tunggal Anak-Anak Putri (TAPI), Ganda Anak-Anak Putra (GAPA), Ganda Anak-Anak Putri (GAPI), Tunggal Pemula Putra (TPA), Tunggal Pemula Putri (TPI), Ganda Pemula Putra (GPA), Ganda Pemula Putri (GPI), Tunggal Usia Dini Putra (UDPA/TUDA), dan Tunggal Usia Dini Putri (UDPI/TUDI).
Pada hari Minggu (25/6) ini dimainkan sejumlah partai 64 besar nomor TUDA dan GPA. Ada pula partai-partai 128 besar TPA dan TAPA.
Baca juga: Jadwal BNI Sirnas B Banjarbaru 2023, Tanding Mulai Pagi Ini |
Dari sejumlah partai di nomor TUDA sampai siang hari ini, sejumlah unggulan mampu mengatasi lawan. Antara lain unggulan kelima Gilbert Rafael Ozora, yang meraih kemenangan atas Fathir Ahmad Dzaky dengan 21-15, 21-15.
Unggulan keempat TUDA, Rafa Dzaky Prabaswara, berhasil mengalahkan Andi Jaya Pratama dengan 21-5, 21-7. Sedangkan unggulan keenam Kevin Gunawan melewati Al – Fachri Dwi Saputra dengan 21-9, 21-8.
Masih di nomor TUDA, ada pula Kenzie Abyaz Rayyan Tjokrodarmodjo [7] yang menang 21-6, 21-12 melawan Ahmad Danish Assyahrandi Hidayat. Juga unggulan delapan Rivandar Sakash yang mengalahkan Hasanuddin dengan 21-1, 21-2.
Baca juga: Cuan! Omzet … Read more Kontrak Fabio Quartararo dengan Yamaha akan selesai pada 2024. Belum mau membahas masa depan, El Diablo mau fokus meningkatkan performa motor. Yamaha masih belum oke menatap MotoGP 2024. Di tes MotoGP Qatar, rider Prancis itu menduduki posisi ke-14 di hari kedua. Dia mencatatkan waktu satu menit 52,965 detik, berjarak 1,013 detik dari Francesco Bagnaia yang menjadi tercepat. Karena motor Yamaha yang kurang kompetitif, Quartararo disebut sudah mempertimbangkan untuk hengkang. Pada musim lalu, Yamaha cuma bisa membukukan tiga podium ketiga, tak pernah menang sama sekali di sepanjang MotoGP 2023.
Ditanya mengenai masa depan, Quartararo menegaskan bahwa belum berpikir untuk membahas masa depan. Dia kini fokus untuk meningkatkan performa motor. “Secara pribadi, saya mempunyai keyakinan besar pada proyek ini,” kata Quartararo di GP One. “Bahkan jika momennya rumit, tim melakukan yang terbaik. Masa depan saya? Saya hanya berpikir mengenai bagaimana meningkatkan performa motor,” kata dia menambahkan.
MotoGP 2024 akan start pada 10 Maret 2023. Balapan MotoGP Qatar yang akan menjadi pembukanya, race akan berlangsung di sirkuit Lusail. Quartararo sudah pernah membalap di Lusail sebanyak empat kali. Raihan terbaiknya saat finis kelima di MotoGP Qatar 2021.
|